Sekedar informasi nih, Pulau Berhala itu sebuah pulau eksotik di Sumatera Utara yang merupakan pulau terluar Indonesia di Selat Malaka. Pulau Berhala merupakan tempat persinggahan para penyu untuk bertelur. Pulau ini sangat alami dan belum ada penduduk yang tinggal di sana. Hanya ada anggota TNI AL yang berjaga di sana. Pulau Berhala diampit oleh dua pulau kecil yaitu pulau Suko Nenek dan Pulau Suko Datuk. Di atas Pulau Berhala terdapat sebuah mercu suar dimana kita berdiri di sana kita dapat melihat sekeliling pulau dari ketinggian dan apabila cuaca cerah, kita bisa melihat Malaysia dari atas mercu suar tersebut.
Pukul 8 pagi kita semua sudah berkumpul di Uniland dan sepertinya sudah menjadi kebiasaan orang Medan susah banget buat ontime, belum lagi ada salah satu mobil kena tilang polisi... wewww.. Akhirnya setelah molor sampe jam 9 lebih (hufff..) baru kita berangkat menuju Serdang Bedagai. Setelah menempuh perjalanan kurang lebih 2 jam, kami nyampe juga di Tanjung beringin, dari sana kami akan menempuh perjalanan lebih kurang 4 jam menuju Pulau Berhala
Bisa dibayangkan betapa boringnya perjalanan 4 jam tanpa sinyal hp dengan kapal kayu nelayan dan terombang ambing di tengah lautan dan ombak… dan yang perlu dinikmati dan disyukuri adalah sinar matahari yang berlimpah ruah.. Hahahhaha… akhirnya project tanning terlaksana dengan baik dan seperti biasa beberapa jam yang boring tersebut kami isi dengan photo session (Narcist mode on) dan ada beberapa teman yang mabuk laut juga.. ya iyalah terombang ambing di tengah lautan gitu emank enak... hahahahha....
Setelah menempuh perjalanan hampir 4 jam, akhirnya keliatan juga tuh pulau Berhala.. But, dasar sial… tiba2 kapal berhenti karena ada mesin yang rusak…. Capek deh… ini benar - benar jangan pernah dicoba di manapun dan kapanpun… sangat tidak mengenakan… karena kapal diguncang - guncang ombak laut.. sangat cukup untuk bikin muntah dan mabuk laut... setelah awak kapal bertarung lebih kurang 15 menit untuk memperbaiki mesin yang rusak, akhirnya kapal dapat dijalankan lagi... dan perjalanan menuju pulau Berhala dilanjutkan..
Begitu sampai di pulau Berhala, semua rasa lelah, bosan, capek, pusing dsb di perjalanan terobati juga… airnya benar - benar jernih dan banyak banget ikan - ikan yang menyambut kami… intinya gw udah gak sabar berenang dan snorkeling di laut… hhahhaha…. Setelah menurunkan barang dari kapal, kami menuju pos TNI AL untuk meminta izin menginap semalam di Pulau Berhala, setelah proses 'check in' selesai.. kamipun berjalan menaiki tangga yang tinggi dan terjal. Ada sekitar 300 anak tangga dan kami harus mengangkat barang sendiri... bayangi saja.... serasa sedang mengikuti latihan kungfu di Shaolin...capenya...
wif my bro, Hao
Setelah menurunin anak tangga yang terjal itu, kami melihat sebuah rumah kayu dan di sanalah kami akan menginap malam ini. Jika anda berharap ada sebuah hotel resort di Pulau Berhala, maka anda salah besar… karena di sana hanya terdapat fasilitas yang sangat terbatas seperti rumah kayu tersebut dengan keadaan seadanya... tetapi bagi anda yang berjiwa pertualang seperti kami, fasilitas itu sudah lebih dari cukup untuk menikmati alam yang indah ini.
Di samping rumah kayu tersebut terdapat tempat penetasan telur penyu dan juga ada penyu - penyu kecil yang dipelihara selama beberapa bulan sebelum dilepas ke habitatnya di laut. Setelah menaruh barang di rumah kayu itu, kami tanpa basa basi lagi langsung bermain di laut... dan beberapa dari kami langsung mencoba snorkeling di sana... lumayan bagus pemandangan bawah lautnya... setelah itu kami berjalan mengelilingi pulau dan melihat bintang laut dan teripang yang menurut gw sih geli banget megangnya... ihhhh... gw alergi banget ama binatang - binatang seperti itu.... lebih baik gw ngelus singa daripada disuruh megang binatang - binatang ini.. wkkwkwkk
Malam harinya kami duduk di pantai sambil menikmati steam boat… asiknya… hmmm… Abis makan malam, kami langsung berjalan menuju dermaga buat mancing… di sini banyak cumi.. Berhubung di daerah dermaga terang dan banyak cahaya lampu, maka itu sangat mempermudah kami untuk memancing cumi, karena cumi - cumi sangat suka dengan daerah yang terang. Setelah capek mancing cumi, kami kembali ke rumah kayu untuk beristirahat...
Sesampainya di rumah kayu, rencana buat tidur jadi buyar semua setelah mendengar bunyi ngorok salah satu teman kami yang seperti 'Mesin genset'. Benar - benar gak nyenyak tidur nih… tidur seperti di awang - awang saja… akhirnya jam 3 pagi gitu, diajak Ali untuk melihat penyu bertelur... bayangi aja prosesnya lama amit.. saking ngantuknya gw duduk sambil tidur ketika melihat penyu bertelur.... ketika fajar pagi mulai menunjukkan sinarnya, sambil menunggu penyu selesai bertelur, kami pun berjalan menjelajahi pulau Berhala dan photo session kembali dimulai... hahhahahaha....
Sekitar jam 7 pagi, kami mulai mencari dimana penyu tadi menyembunyi telurnya dan akhirnya ketemu juga dan kami di bawah bimbingan anggota TNI AL, mengambil telur - telur tersebut untuk kemudian di tempat penetasan. Di sanalah kemudian telur tersebut dieram dan kemudian menetas dan dirawat selama beberapa bulan baru kemudian dilepaskan ke habitatnya. Ingat telur penyu tidak layak untuk dikonsumsi karena kita harus menjaga kelestarian penyu yang sudah mulai langka, agar kelak anak cucu kita masih bisa melihat penyu, maka jagalah kelestarian penyu - penyu itu.
Setelah sarapan pagi, kami isi kekosongan waktu sebelum pulang dengan bermain voli pantai dan snorkeling… Sekitar pukul 12 siang, kami pamitan dengan para anggota TNI AL dan bergerak meninggalkan Pulau Berhala dengan kapal kayu kemarin. Selama perjalanan kami semua tidur cukup pulas karena badan sudah cukup lelah. tapi benar - benar pengalaman yang tak terlupakan.